#SAKILEHINFO
Berita  

Kebakaran Menghaguskan Rumah Gadang dan Gudang, di Payakumbuh, Pemadaman Berlangsung 2,5 jam

Telah terjadi kebakaran di Jl. Kutilang No. 6, RT 01/RW 08, Lingkungan Balai Baru, Kelurahan Kapalo Koto Dibalai, Kecamatan Payakumbuh Utara, Kota Payakumbuh, Senin 11 November 2024 sekiral pukul 01.05 WIB

Kebakaran menghanguskan satu unit bangunan rumah gadang, gudang, dan garase milik Rita Marlina, seorang pensiunan berusia 66 tahun, yang berasal dari suku Simabua.

Dalam penanganan kebakaran, pihak yang terlibat antara lain Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Payakumbuh, yang dibantu oleh Damkar Kabupaten Lima Puluh Kota (posko induk dan posko Mungka), serta petugas PLN dan warga sekitar.

Pemadaman api berhasil dilakukan sekira pukul 03.30 WIB.

Penyebab kebakaran masih dalam proses penyelidikan oleh pihak berwenang. Taksiran kerugian akibat kejadian ini belum dapat dipastikan, dan tidak ada korban jiwa yang dilaporkan.

Laporan kebakaran ini pertama kali diterima oleh petugas piket Damkar Kabupaten Lima Puluh Kota, posko induk, yang kemudian menindak lanjutinya dengan penanganan di lokasi.