Tokoh muda Sumatera Barat yang juga calon wakil Gubernur Sumbar Vasko Ruseimy, kembali menegaskan pentingnya menjaga sikap santun dan elegan dalam berpolitik.
Dalam beberapa pertemuan dengan pendukungnya, Vasko menekankan bahwa politik bukanlah ajang untuk menjatuhkan lawan, tetapi momentum untuk menerangi jalan sendiri dengan ide dan gagasan yang positif.
“Saya selalu mengingatkan, jangan pernah padamkan cahaya orang lain. Fokuslah untuk menerangi cahaya kita sendiri,” ungkap Vasko dalam sebuah diskusi dengan para simpatisannya.
Menurutnya, politik yang sehat adalah politik yang tidak mengutamakan persaingan negatif, tetapi justru menginspirasi dan mendorong semua pihak untuk berkembang.
Ia juga menyoroti bahwa atmosfer politik yang terlalu panas sering kali menyebabkan perpecahan, baik di tingkat masyarakat maupun antar pendukung. Oleh karena itu, Vasko mengajak seluruh pendukungnya untuk tetap tenang dan santai dalam menghadapi situasi politik, terutama menjelang Pemilu yang semakin dekat.
“Santai, tapi tetap solid. Jangan terpancing untuk ikut-ikutan menyerang. Mari kita tunjukkan bahwa politik bisa dijalani dengan damai, santun, dan penuh martabat,” tegas Vasko.
Pesan Vasko tersebut mendapat respon positif dari para pendukungnya yang sepakat bahwa menjaga etika dan nilai-nilai moral dalam berpolitik sangat penting untuk masa depan yang lebih baik.
Dalam berbagai kesempatan, ia juga terus mengajak generasi muda untuk terlibat aktif dalam politik dengan cara yang konstruktif dan berbasis gagasan.
Dengan sikapnya yang konsisten dalam mengedepankan politik santun, Vasko Ruseimy terus mendapat simpati dari berbagai kalangan, baik di Sumatra Barat maupun di tingkat nasional.