Kebakaran melanda sebuah ruko tiga lantai di kawasan Pasar Raya Padang, tepatnya di Jalan Jawa Dalam IV, Kelurahan Kampung Jao, Kecamatan Padang Barat, Senin (21/10/2024).
Petugas Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Padang mengerahkan lima unit mobil pemadam ke lokasi.
Kepala Bidang Operasi (Kabid Ops) dan Sarana Prasarana (Sarpras) Dinas Damkar Kota Padang, Rinaldi, mengatakan bahwa telah diterima adanya laporan kejadian kebakaran ruko dikawasan Permindo.
Laporan kebakaran ruko ini diterima Damkar Kota Padang pada pukul 12.19 WIB.

Selanjutnya langsung dikerahkan petugas piket Ton A dan armada ke lokasi kejadian kebakaran.
“Untuk yang terbakar dapur memasak dan bagian bangunan yang ada di lantai tiga bangunan ruko tersebut,” kata Rinaldi.
Awalnya saksi melihat asap dan api dari dalam rumah, selanjutnya saksi melapor ke Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang. Bangunan tersebut merupakan milik Ariyani Gani (70).
“Untuk kejadian kebakaran ini berlokasi di area pertokoan Pasar Raya Padang. Akibat kejadian ini membuat satu unit ruko mengalami rusak berat,” katanya.
Beruntung dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa dan kerugian ditaksir Rp 500 juta rupiah. Proses pemadaman selesai pada pukul 12.50 WIB.