Seorang pekerja dilaporkan mengalami luka parah setelah tersengat aliran listrik tegangan tinggi di Jalan Raya Indarung-Rimbo Datar, Bandar Buat, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, pada Rabu, 8 Januari 2025.
Dilansir dari laman Klikpositif, kejadian tersebut berlangsung sekitar pukul 11.00 WIB. Korban yang diketahui bernama Suntana (50), seorang pria asal Jawa, dilaporkan mengalami kecelakaan akibat menyentuh kabel listrik tegangan tinggi di lokasi tersebut.
Kabid Operasional Damkar Kota Padang, Rinaldi, menjelaskan bahwa Suntana tersengat listrik ketika tengah melakukan pengecatan pada sebuah gedung di Jalan Indarung-Rimbo Datar.

“Korban diduga menyentuh kabel tegangan tinggi saat menggunakan tongkat cat, yang kemudian menyebabkan dia tersetrum dan mengalami luka bakar parah,” ujar Rinaldi.
Saksi di lokasi kejadian menyebutkan bahwa saat itu Suntana sedang mengecat dinding gedung, dan tongkat cat yang digunakannya menyentuh kabel listrik bertegangan tinggi, menyebabkan dia langsung tersengat.
Saat ini, Suntana telah dibawa ke rumah sakit untuk perawatan intensif akibat luka serius yang dideritanya. “Status korban sangat kritis, dan dia telah dilarikan ke Semen Padang Hospital (SPH),” tambah Rinaldi.
