Satu unit truk pengangkut batu bara DN 8572 DU dilaporkan terguling di Kelok S Panorama 2 Sitinjau Lauik, Kelurahan Indarung, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, pada Kamis (21/11/2024).
Insiden ini menyebabkan muatan batu bara tumpah dan berserakan di sepanjang tepi jalan.
Menurut pantauan info minang dilapangan, sampai pukul 22.30 WIB lalu lintas terpantau macet, lalu lintas diberlakukan dengan sistem buka tutup.
Kapolsek Lubuk Kilangan, Kompol Sosmedya, mengonfirmasi kejadian tersebut dan menyatakan bahwa satu unit truk terbalik.
“Benar, ada laporan tentang truk yang terguling. Saat ini, kami sedang melakukan pengecekan ke lokasi untuk memverifikasi kejadian lebih lanjut,” ujar Kompol Sosmedya.